Lompat ke isi utama

Berita

Supervisi ke Bawaslu Provinsi Banten, Lolly Ungkap Jumlah Perempuan Pengawas Pemilu Belum 30 Persen

Supervisi ke Bawaslu Provinsi Banten, Lolly Ungkap Jumlah Perempuan Pengawas Pemilu Belum 30 Persen

Serang, Bawaslu Provinsi Banten - Anggota Bawaslu Lolly Suhenty mengungkapkan, jumlah perempuan pengawas pemilu di Bawaslu masih jauh dari kuota keterwakilan perempuan 30 persen. Di Bawaslu RI, keterwakilan perempuan 21 persen. Sedangkan Bawaslu Provinsi rata-rata 20 persen. Untuk di Bawaslu kabupaten/kota 16 sampai 18 persen.

"Minimal angka kritis keterwakilan perempuan itu 30 persen, jadi artinya masih jauh. Tetapi yang jauh dan sedikit ini tetap harus punya daya yang besar dan berani bergerak,” katanya saat menjadi narasumber Podcast Bawaslu Provinsi Banten Selasa, (17/01/2023).

Anggota Bawaslu RI Lolly Suhenty saat menjadi Narasumber di Podcast Bawaslu Provinsi Banten, Selasa (17/1/2022).

Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyararakat, dan Hubungan Masyarakat ini menambahkan, beberapa waktu lalu Bawaslu bersama beberapa pihak menggelar konsolidasi nasional (konsolnas). Kegiatan yang mengangkat tema gerak berani jaga demokrasi merupakan salah satu program pengawasan pemilu partisipatif perempuan berdaya mengawasi.

"Perempuan di Bawaslu tidak bisa hanya diam saja. Harus bergerak profesional supaya punya keberanian. Karena jaga demokrasi itu butuh keberanian tidak sekedar pengetahuan," tegasnya.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle