Lompat ke isi utama

Berita

Kunjungi Cilegon, Abhan Minta Jajaran Pengawas Jaga Kesehatan

Kunjungi Cilegon, Abhan Minta Jajaran Pengawas Jaga Kesehatan

Usai Pandeglang Abhan berlanjut kunjungi Kelurahan Taman Baru Kecamatan Citangkil, dan Kelurahan Kebon Dalem Kecamatan Purwakarta Kota Cilegon. Minggu, (28-06-2020).

Dalam kunjungannya Abhan meminta jajaran pengawas agar menjaga kondisi kesehatan di tengah Pandemi Covid-19, "Jaga kesehatan, dan stamina. Laksanakan pengawasan dengan penuh keikhlasan sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dan tanah air, " pintanya.

Menurutnya pengawas harus siap jika dituntut melakukan tugas pengawasan dan harus bisa beradaptasi dengan berbagai kondisi, "ketat mengawasi, waspada kesehatan diri, jaga netralitas dan integritas sebagai pengawas agar pelaksanaan pilkada berjalan sesuai dengan aturan, " lanjutnya.

"Setiap tahapan harus berjalan baik, khususnya pelaksanaan verifikasi faktual calon perseorangan yang rentan melibatkan banyak orang," pintanya.

Senada dengan Abhan, Ketua Bawaslu Banten Didih M. Sudi juga meminta kepada jajaran pengawas agar menjaga imunitas dan tetap awas untuk memastikan pelaksanaan pilkada di Banten berjalan dengan baik, tertib, aman, dan lancar.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle