Foto-Foto: Review Pembelajaran Hari Kedua SKPP Menengah
|
Cilegon, Badan Pengawas Pemilihan Umum - Pembelajaran Sekolah Kader Pengawas Partisipatif (SKPP) tingkat menengah ditutup dengan kegiatan review terhadap materi yang sudah disampaikan selama kegiatan berlangsung di hari kedua tersebut, Selasa (27/10/2021). Peserta dibagi dalam empat kelompok, dimana setiap kelompok membahas satu tema tentang tugas Bawaslu, yaitu Pengawasan.
Salah satu peserta yang mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya
Terdapat 4 tema yang dibahas oleh setiap kelompok, yaitu pengawasan Pemilu, pengawasan luar negeri, dan pengawas partisipatif
Hadir sebagai fasilitator Ketua Bawaslu Kota Tangerang Selatan M. Acep dan Anggota Bawaslu Kabupaten Tangerang Zulfikar
Dikatakan Acep, Pemilu tanpa pengawas akan menyebabkan demokrasi tercederai, hilangnya hak pilih, politik uang yang merajalela, biaya politik yang mahal, terjadinya PS, dan konflik antar pendukung.
Ketua Bawaslu Provinsi Banten Didih M. Sudi saat memberikan penjelasan tentang pengawas luar negeri dalam sesi review di hari kedua yang diselenggarakan di Hotel Royal Krakatau Cilegon
Selain menjelaskan tentang pengawas luar negeri, Didih juga memberikan materi terkait kerawanan dalam Pemilu di Indonesia
Didih M. Sudi saat memberikan materi tentang penanganan pelanggaran di depan peserta SKPP tingkat menengah